Spot Makan Unik Pawon Mbah Mar di Desa Wisata Gamplong

Pawon Mbah Mar

Gamplong adalah salah satu Desa Wisata di wilayah kabupaten Sleman D.I Yogyakarta. Tepatnya di Desa sumber Rahayu, Moyudan. Dulu sebelum terjadi erupsi Merapi Gomplong memiliki tempat wisata Pantai (Papan Santai) Cemplon, tetapi kabarnya sudah tidak dikelola lagi.

Wisata yang cukup hits saat ini adalah Gamplong Studio yang pernah digunakan untuk syuting film. Gamplong juga punya kerajinan kain tenun lho, kamu akan mendengar suara alat tenun tradisional saat melewati beberapa rumah warga yang masih berprofesi sebagai pengrajin kain tenun.

Mangut Lele Pawon Mbah Mar

Selain tempat wisata dan kerajinan, di Gamplong juga ada tempat kulineran yang patut di coba. Selain masakannya yang tradisional tempatnya juga instagramable serta harga makanan yang bersahabat. Pawon Mbah Mar namanya.

Daftar Menu Pawon Mbah Mar

Lokasi Pawon Mbah Mar ini tidak jauh dari Gamplong Studio, jaraknya sekitar 300 meter. Tempat nya memang tidak terlihat langsung karena berada di jalan setapak yang hanya bisa di lalui sepeda motor. Jika menggunakan mobil, bisa di parkir di sebelah Masjid kemudian berjalan kaki sekitar 20 meter.

Sembari menunggu makanan, kamu juga bisa hunting foto di sini untuk mengisi feed instagram, tempatnya cukup keren. Yuk tonton juga video nya buat kamu yang masih penasaran di sini .

Posting Komentar

0 Komentar